Karimunjawa Journey


Dialah Alloh SWT yang membawaku kemari, Tidak ada rencana, Tidak terfikir, dan tidak terdetik dalam hati untuk bisa Menyelam ke Dalam Samudra.

Huumb ... Cara Alloh menjalankannya seperti itu. Hakikatnya mas diperjalankan tanpa biaya 100 rupiahpun, dapat makan di tengah laut, di perahu keliling pulau-pulau kecil, naik Kapal Cepat Express namanya Cantika antar Pulau, Tinggal di Home Stay, berkeliling pake kendaraan masuk ke Hutan Mangroef, sampai mengitari Gunung-gunung di pulau pake mobil, + Pulang bawa Oleh-oleh .... Kalau Alloh SWT yang memanggil, ada saja caranya dia membawanya.

Rezeki kita itu bukan hanya terletak pada wisatanya, Rezeki kita itu bukan hanya terletak pada bisa menyelamnya, Rezeki kita itu bukan hanya pada Gratis nya perjalanan dan semua fasilitasnya. semua itu hanya Sarana (cara Alloh SWT membawa kita).

Rezeki kita yang sesungguhnya terletak pada saat Pulang kita semakin MENGENAL ALLOH SWT, semakin YAKIN ADANYA ALLOH SWT dan melihat Kekuasaan dan KeMaha Besaran Alloh, Semakin Yakin Alloh SWT menjamin hidup seluruh makhluk-makhluk ciptaannya di Dasar Laut hingga di Darat, Dialah Alloh Penggenggam Semua Takdir dan Episode Hidup Makhluk-Makhluknya.

Kenikmatan terbesar adalah disaat kita Ber-SUJUD diantara karang-karang dasar samudra dan berkata didalam masker dengan gelembung-gelembung udara disekitarnya " Ash Hadu Alla Ilaha Illalloh Wa Ash Hadu Anna Mukhammadar rosululloh ".
Kenikmatan terbesar adalah disaat kita Ber-SHOLAT dipulau-pulau yang tiada penghuninya, dengan luasnya pasir putih yang masih bersih di sekitarnya " Ash Hadu Alla Ilaha Illalloh Wa Ash Hadu Anna Mukhammadar rosululloh ".

Berangkat melakukan perjalanan dengan Niat yang Bersih dan  Fikiran Yang Bersih Untuk Mengenal Alloh SWT

Diiringi setiap perjalanan di Perahu dengan Memutar Surah Ar Rohman dan Dibacakan Artinya
Handphone menjadi jalan Melihat Kebesaran dan Kemaha Kuasaan Alloh SWT

Ikan di Lautan Yang Berbeda Bentuk dan Jenisnya saja dapat Rukun, Bagaimana dengan kita manusia di darat ?

Bersujud dan Bertasbih di dalam Samudra bersama Taman Karang dan Ikan-ikan
merupakan Kelezatan tersendiri dalam mengarungi perjalanan hidup ini

Just 2 Finger : For Alloh SWT and Rosululloh SAW
Kita diciptakan oleh Alloh SWT diciptakan 70 % Air.
Air adalah makhluk ciptaan Alloh yang sangat lembut, Rosululloh adalah seseorang yang hatinya sangat lembut
walau pribadinya Tegar Kokoh. Hanya orang yang memiliki kelembutan hati akan kuat dan tegar menghadapi kehidupan. 

Ikan saja yang tidak memiliki Cinta saja ... Alloh SWT sudah persiapkan jodohnya.
Apalagi kok kita yang punya akal dan kebudayaan.
Alloh SWT menciptakan segala makhluknya selalu bersama Jodohnya.

Air yang begitu Melimpah di Samudra yang luas ini, Beserta Terumbu Karang yang luar biasa banyak
Mengapa tidak ada air yang merembes masuk ke bumi.
Subkhanalloh Dialah Alloh SWT yang maha menciptakan alam semesta Se Sempurna mungkin

Melihat Alam Yang Indah tidak tercipta tidak dengan sendirinya, dan tidak dalam rangka kebetulan.
Maaf mas..... fotonya terlalu dekat, terkena Ombak, jadi wajahnya ndak kelihatan niee.........

Alloh SWT memperlihatkan keagungan dan kebesarannya,
Bulu Babi saja yang tidak sekolah, hanya bergerak diombang-ambingkan kesana kemari
di lautan saja dicukupi rezekinya oleh Alloh SWT dan dapat tumbuh menjadi besar.

Ikan saja dapat berjamaah, saling melindungi satu sama lain,
Dan bergerak memiliki Tujuan hidup mengarah ke jalan yang sama
Bagaimana dengan manusia ?

Jangan Gadaikan Akidah, Jangan Gadaikan Tauhiid Kita Yang Hanya sekali di Muka Bumi Ini.
Dialah Alloh SWT yang mengatur setiap detik dan mengatur semua Taman Taman Karang ini.
Andai kita diminta untuk membuat taman laut di seluruh dunia, berapa biaya yang harus kita habiskan, tidak terbayang.

Ikan yang tiada berakal saja dibuatkan Rumah Oleh Alloh SWT
Diberikan Komunitas dan Diberinya Pemimpin. Mereka bisa tumbuh bersama dan semua bertasbih.

Menyelam di Kedalaman bersama Ikan-Ikan di Samudra membuat suasana batin ini berbeda.
Berbeda dengan di darat, disini uang menjadi tiada berharga, yang berharga adalah dapat berbaur dengan Alam,
Sayang dengan ikan-ikan, menyatu dengan seluruh makhluk ciptaan Alloh.

Tumbuhan juga terlihat berbeda di lautan, mereka dapat menjadi sumber makanan, dan tetap mendapatkan sinar matahari.
Begitu manfaatnya matahari yang tumbuhan ini tidap pernah melihat dan jumpa dengan matahari, tapi tetap dia mendapatkan manfaatnya.

Segala Kenyamanan datang dari Alloh, semoga perjalanan ini menjadi ibadah dan semakin berkwalitas hidup ini

Tidak harus semua yang kita lakukan itu semua orang tahu.
Karena setiap kegiatan Alloh Pasti Tahu. Silaturohmi itu sangat penting, Berkunjung ke bumi manapun untuk saling mengenal dan menjadi jalan mengenal Alloh SWT.
Ibu Mariana dan Bapak Sumanto di depan saya saat ini sudah pensiun,
dan itu adalah hari-hari terakhir kami berjumpa di tempat kerja saat wisata.

Pulau demi Pulau adalah ciptaan Alloh, semua dalam genggaman Alloh SWT.

Jagung di darat saja dapat habis di makan di tengah samudra. Perhatikan bagaimana Jagung Rebus diperjalankan menuju ke Tengah Samudra, dan kalau memang rezekinya, Alloh SWT akan mendatangkannya dari mana saja yang Alloh suka.

Akhlak yang baik, Prestasi yang Gemilang ini membuat kita dapat menjadi jalan memperkenalkan Islam ke semua orang.

Bersiap siap untuk menyelam, kita sudah sampai di pulau terbesar kedua di Karimunjawa,
Pulau Nggleyan, disini banyak terumbu karang yang masih asli dan bersih banget airnya.

Subkhanalloh, saya bisa bermain bersama banyak ikan,
seneng ya biasanya kita makan, saat ni kita bisa bermain bersama makanan.
Subkhanalloh .....

Saya berenang dan menyelam sampai ke dasar perahu kami, dan saya melintasi 4 perahu tersebut.
Perhatikan bagaimana Alloh SWT menahan perahu tersebut agar tidak tenggelam, subkhanalloh.
Berbanding kecil banget di samudra yang sangat luas.
Kapal, Perahu, dan Apapun yang berjalan diatas nya adalah bukti ke Maha besaran dan Kekuasaan Alloh.

Menuju Pulau Selanjutnya.... Bersiap siap semua .....

Bila Alloh menyampaikan saya di tempat tersebut, pasti sampai juga.
Yang penting bukan hadirnya, yang penting khusuknya kita bersama Alloh SWT dimanapun kita berada.

Actioan lagi ah ........



Alloh SWT saja menjamin Makanan di Daratan dan Dilautan, Subkhanalloh .......

Meski makanan banyak, dan tinggal ambil, namun yang masuk dalam perut kita hanya sesuap dan satu piring.
Dialah Alloh SWT yang menjamin seluruh makhluk dalam janji dan jaminan Alloh SWT.

Alloh SWT mempertujukkan pertunjukkan yang luaarrrr biasa. Perhatikan semua ikan-ikan ini, mereka bergerak,
dengan satu tujuan yang sama, Mereka berjamaah, dan mereka terus bertasbih ke Alloh SWT.

Bila melihat keindahan alami seperti ini, apa ndak takut sama Alloh ?
Apa tidak jadi tambah yakin akan janji dan jaminan Alloh ?

Kita singgal di Pulau Bapak Bakrie, subkhanalloh Pulau saja harganya murah ya...
Lebih murah dari pada mendirikan sebuah Pom Bensin di Jawa.

Sampai jumpa di episode hidup selanjutnya... Semoga bermanfaat.
Assalamualaikum warohmatulloh

Jangan lupa baca yang ini juga



0 comments:

Post a Comment

Ucapan Syukur

Ya Alloh terimakasih tak terucapkan tak terkirakan tak terwakilkan oleh segala bahasa, jika Engkau biarkan aku memilih akan lahir sebagai siapa dan menjadi apa, Jika Engkau memerdekakan aku untuk sepenuhnya mengurusi hidup matiku sendiri, tanpa Engkau bersedia menawanku di dalam kuasa rizkimu di dalam penjumlahan dan perhitunganmu, di dalam janji jalan keluar bagi masalah-masalahku, di dalam anugrah dan hidayahmu, ya Alloh bagaimana aku punya pengetahuan secuil saja untuk mampu memulai hari.